2011/07/08

Mungkin Mertua Masih Simpan Harta Karun?


Lembaran mata uang lama Belanda Gulden, masih berserakan di tempat yang gelap dan tersembunyi. Jumlahnya ditaksir mencapai 1 milyar atau 450 juta Euro. Itu kata Biro Pusat statistik Belanda, CBS. Mungkin di rumah mertua mu?

Sembilan Tahun
CBS mendasarkan laporan Bank Nederland (DNB.) Sejak euro resmi jadi mata uang Belanda, maka mata uang lama gulden mulai ditarik dari pasaran sejak tahun 2002. Tapi sampai sembilan tahun masih sekitar satu milyar gulden yang belum masuk 'kandang.'
Tautan
Menurut DNB, banyak orang tidak tahu masih menyimpan barang lusuh nan berharga itu. Kalau masih punya simpenan uang kertas (bukan koin) gulden, bisa lho ditukar ke Bank Nederland (DNB).

Syaratnya membawa uang lembaran itu ke kantor de Nederlandsche Bank di Amsterdam atau kirimkan lewat pos, dengan menyertakan kartu identitas.

Nilai tukarnya dipatok:
1 gulden = 0,45378 euro
1 euro = 2,20371 gulden.

Bank Nederland di Amsterdam buka setiap hari kerja dari jam 9.00 - 16.00. Kalau memang masih belum minat menukar ..ya tidak masalah, karena masih bisa sampai tahun 2032. Jadi misteri dimana vulus-vulus itu berserakan?

Yang jelas bukan di rumah saya.

Aku Sudah Tukar
Pertama karena tempat tinggal kami kosong, ketika kami masuki 2004.
Kedua sisa lembaran gulden yang kami miliki sudah ditukar pada bulan Februari 2011 lalu. Tentu saja dibuatkan fotonya sebagai kenang-kenangan (lihat foto!)

Mungkin kawan merasa ada harta karun di rumah, coba cari di laci-laci dapur, kaos kaki tua atau di bawah kasur. Kemungkinan lain adalah disimpan jadi barang koleksi, atau dibawa para turis sebagai kenang-kenangan.


Rumah Mertua?

Atau kalau pasangan atau suami orang Belanda mungkin ada baiknya menyisir zolder kamer rumah nenek misua. Kali ajah, ternyata si buah hati punya nenek atau ortu kaya..

1 komentar:

  1. saya punya nemu beberapa lembar dirumah tp baru tahu kalo masih bisa ditukar. btw kalo mau tahu uang gulden itu asli atau tidak, bisa dilihat dari mananya ya? trims ya *jaja*

    BalasHapus

Contact

Info Serbalanda

Silakan Menghubungi Whatsapp atau Mengisi Formulir

Kantor:

ALMERE - BELANDA

Jam Buka:

Kami Selalu Siap Dihubungi

WHATSAPP:

+31645003336