Seputar Natal dan Tahun pengeluaran untuk telepon atau SMS biasanya melonjak. Ucapan selamat buat kerabat di seberang membuat intensitas komunikasi lewat SMS, pre-paid BBM atau nelepon di seputar hari besar Idul Fitri, Natal atau Tahun Baru meningkat pesat.
VoIP Solusinya
Sebenarnya bagi kawan yang tinggal di luar Indonesia, di negara dengan koneksi internet yang lancar dan cepat, bisa berhemat banyak kalau menggunakan jasa telepon VoIP. Voice over Internet Protocol adalah cara menelpon dengan kualitas digital dan harga murah. Ada yang sampai menawarkan tarif 0,03 euro satu menit. Jadi hanya 3 sen, atau sekitar 330 rupiah.
Di internet banyak perusahaan yang menawarkan jasa VoIP ini. Harganya tiap hari variabel dan bisa dicek di sini "The cheapest VoIP"
Terima Telepon
Saya pribadi di rumah sudah lima tahun menggunakan jasa VoipBuster untuk menelpon dan ditelepon. Saya memakai peranti telepon VoIP merek: Targa DIP Phone 450. (lihat gambar.) Tentu saja masih banyak jenis telepon VoIP lainnya di pasar: contohnya.
Fungsinya sudah persis seperti telepon seluler. Walaupun tarifnya sedikit lebih mahal ke Indonesia 4,6 sen euro semenit, tapi VoipBuster menawarkan nomor sendiri yang diawali dengan +3185... harganya hanya 1 euro.
Penelpon dari Belanda bisa menghubungi ke nomor itu dengan tarif lokal bukan tarif mobile. Jadi tidak ada bedanya dengan telepon ke +31201234567.(Amsterdam.)
Nomor VoipBuster ini kami gunakan sebagai telepon rumah. Dan kalau kami menelpon di Belanda dengan VoipBuster, tarifnya juga sangat murah. Hanya 3 sen, tarif awal dan 1 sen untuk setiap menit.
Ke Indonesia 4 sen
Sementara itu untuk telepon ke Indonesia, kami menggunakan WebCallDirect . Berhubung orang tua dan keluarga kurang familier dengan computer dan Skype, maka VoIP bagi kami adalah pemecahannya.
Sayangnya jasa WebCallDirect tidak menawarkan nomor yang VoIP-in seperti VoipBuster.
Cara pengaktivannya, dengan membuat akun dan mengisi dengan pulsa. Pengisian 'pulsa' bisa lewat Kartu Kredit, PayPal ataupun transfer dengan nilai minimal 10 euro.
SMS Murah
Selain telepon, jasa ini bisa dipakai untuk kirim SMS yang sangat murah, bisa 3 sen satu pesan dan bisa dilakukan dari PC atau Laptop, sehingga bagi saya bisa mengetik lebih cepat dan akurat.
Tentu saja jasa ini juga sudah menyediakan aplikasi dengan SmartPhones dengan apps punya Android, Apple, Symbian, Windows dll. Selamat berhemat dan mencoba!
Terima kasih
BalasHapusKita bisa nelpon ke indonesia dn gimana cara.a
BalasHapusHaloo, apakah sudah menemukan solisi telepon murah ke Indonesia?
Hapusbagi yang ingin menelpon ke indonesia dengan murah bisa menggunakan berbagai fasilitas voip yang kami sediakan,.. transfer by Bank Indonesia.
BalasHapusLangsung aja kontak FB: Toko Serbaindo