2011/12/28

Tak Ada Salju di Belanda Seputar Tahun Baru

Kalau kawan berharap akan melihat salju di Belanda pada peralihan tahun 2011-2012 ini siaplah kecewa! Musim dingin ini suhu Eropa tidak terlalu dingin dan bahkan di seputar peralihan tahun sudah dipastikan tidak akan turun salju. 

Salju Tahun 2010


Tampaknya situasi seperti Hari Natal 2011 yang tanpa salju, dan hanya sesekali hujan, akan terus berlanjut sampai awal tahun 2012.
Cuaca mild ini mengakibatkan suhu tidak akan merosot ke titik beku 0 derajat Celsius dan hujan tidak akan menggumpal menjadi salju.



Temperatur diprakirakan berkisar antara tiga sampai 6 derajat Celsius. Bahkan kemungkinan akan sampai 10 derajat di seputar tahun baru. Di Spanyol dan Portugal temperaturnya kan sampai 20 derajat di peralihan tahun.
Untuk ukuran musim dingin ini tergolong hangat. Tahun lalu rata-rata temperatur di saat yang sama -0,7 derajat Celsius. Kondisi saat ini mengingatkan kita pada Desember 1988 ketika rata-rata temperatur mencapai 6,9 derajat Celsius di musim dingin.

0 Tanggapan:

Posting Komentar

Contact

Info Serbalanda

Silakan Menghubungi Whatsapp atau Mengisi Formulir

Kantor:

ALMERE - BELANDA

Jam Buka:

Kami Selalu Siap Dihubungi

WHATSAPP:

+31645003336